Langsung ke konten utama

Postingan

Menampilkan postingan dengan label Article

Fakta-fakta Cha Eun Woo yang Belum Banyak Orang Tahu

  (Cha Eun Woo di episode 118) Setelah menonton beberapa episode All the Butlers, aku merasa sepertinya variety show ini bagus, deh, kalau ditonton semua episodenya. Jadi, aku mulai menonton dari episode 118 di mana Cha Eun Woo resmi jadi member tetap. Saat aku menulis ini, aku baru menonton sampai episode 130 atau 131 gitu. Nah, aku menemukan fakta baru dari maknae All the Butlers yang sepertinya jarang banget dibahas orang. Penasaran? Keep scrolling,  ya!  Berjiwa Kompetitif (Cha Eun Woo di episode 157) All the Butlers ini adalah sebuah variety show yang mengundang orang-orang berpengaruh atau populer di Korea. Jadi, para master atau sabu-nim (사부님)  akan memberikan tantangan ke anggota. Setiap episode selalu ada tantangan yang harus anggota lakukan. Nah, Eun Woo ini selalu mencoba sebisa mungkin untuk menyelesaikan tantangan yang diberikan. Contohnya yang Jong Kook jadi bintang tamu, dia 'kan cerita kalau tiap malam sebelum tidur pasti olahraga sebentar. Ketika ...

Bumi Kita Butuh Kasih Sayang

  (Foto: Freepik.com/freepik) Penasaran, ya, sama judulnya? Biasanya, 'kan aku selalu review tentang buku, drama Korea, atau variety show . Tapi, kok, sekarang bahas hal lain? Tenang, akan aku jelaskan kenapa aku membuat artikel ini. Seperti yang kita tahu, tanggal 22 April itu diperingati sebagai Hari Bumi Internasional. Biasanya ada kampanye mematikan lampu selama satu jam untuk melindungi bumi kita ini. Nah, aku tertarik untuk membahasnya. Tenang, kok, ini masih ada sangkut pautnya sama hal-hal berbau Korea. Jadi, nggak terlalu menyimpang jauh dari fokus blog ini haha. Kalian merasa nggak, sih, kalau belakangan ini cuaca, kok, agak nggak bersahabat? Entah tiba-tiba ada angin besar, hujan seharian hingga menyebabkan banjir di beberapa wilayah, atau udara yang panas saat pagi menjelang siang lalu tiba-tiba hujan saat siang menjelang malam. Aku pernah dibuat shock gara-gara vas bunga tetangga aku tiba-tiba jatuh dan pecah. Padahal, vas bunganya terbuat dari keramik yang ras...

Tantangan #BANYAKBACA Gramedia, Ajak Masyarakat untuk Mulai Membaca

  (Foto: Instagram.com/fiksigpu Waktu aku lagi buka Instagram, kebetulan sekali postingan akun Fiksi GPU menarik perhatian aku. Kenapa nggak? Sejak bulan Desember 2021, aku memang berniat untuk mulai banyak membaca setelah minat membacaku berkurang di tahun sebelumnya. Di awal tahun 2022, Gramedia mengajak masyarakat untuk lebih banyak membaca dengan tantangan berbeda di setiap bulan. Kemungkinan besar ya, aku berharap banget setiap bulan ada tantangan membaca seperti ini. Untuk bulan Januari, tema tantangannya adalah Amerika Latin. Yups, bulan Januari ini kita harus membaca novel fiksi karya penulis dari Amerika Latin. Daftar judul yang bisa dipilih akan aku jelaskan nanti. Selain membaca, kamu juga diwajibkan untuk meresensi buku yang sudah kamu baca. Seru banget, kan? Sekalian belajar bagaimana cara meresensi buku yang baik. Syarat dan Ketentuan Sebelum mengikuti tantangan ini, wajib tahu dulu syarat dan ketentuannya, ya. Apa saja sih syarat dan ketentuannya? Ini dia: Buku yang ...